Upload Dokumen dengan Mudah ke Aplikasi PrimaDoc
Apakah Anda sudah mengetahui bagaimana cara upload dokumen ke aplikasi PrimaDoc? Bagi Anda yang sedang mempertimbangkan untuk beralih menggunakan PrimaDoc, tentunya informasi ini penting untuk diketahui. Dengan begitu, Anda dapat menggunakan aplikasi Document Management System dari PrimaDoc dengan lebih maksimal.
Akan tetapi, sebelum mengetahui cara upload dokumen ke aplikasi PrimaDoc, Anda juga perlu mengetahui dengan detail mengenai aplikasi PrimaDoc dan juga pengaplikasiannya bagi perusahaan dan juga instansi pemerintahan. Berikut adalah penjelasan selengkapnya!
Apa itu Aplikasi PrimaDoc?
Perlu Anda ketahui, PrimaDoc merupakan vendor penyedia layanan kearsipan satu atap yang telah lama dikenal dengan solusi lengkap bagi perusahaan dan juga instansi pemerintahan. Salah satu layanan yang cukup populer dan banyak dicari adalah aplikasi PrimaDoc, yang merupakan aplikasi Document Management System (DMS) berbasis website.
Aplikasi PrimaDoc banyak dimanfaatkan oleh klien dari berbagai industri untuk membantu perusahaannya dalam mengelola arsip fisik dan digital dengan lebih optimal, baik itu arsip aktif maupun inaktif. Fitur yang tersedia di dalamnya juga cukup lengkap dan dapat mengakomodir kebutuhan perusahaan, dengan fungsi utama untuk pengelolaan secara menyeluruh dan terpusat untuk arsip atau dokumen manajemen aktif, penyimpanan arsip, hingga pengelolaan masa retensi arsip. Salah satu fiturnya tentu saja adalah untuk upload dokumen ke aplikasi PrimaDoc.
Cara Upload Dokumen ke Aplikasi PrimaDoc
Setelah mengetahui secara sekilas mengenai pengertian dan juga fungsi dari aplikasi PrimaDoc, tentunya Anda juga perlu mengetahui tentang cara upload dokumen ke aplikasi PrimaDoc. Informasi mengenai cara upload ini sangat krusial bagi Anda yang tertarik untuk beralih menggunakan PrimaDoc, agar nantinya dapat menggunakan aplikasi DMS ini sesuai dengan peruntukannya.
Adapun cara upload dokumen ke aplikasi PrimaDoc adalah sebagai berikut:
- Klik Menu ‘Dokumen’
Sebelum Anda dapat upload dokumen ke aplikasi PrimaDoc, Anda perlu memastikan agar menu ‘dokumen’ diklik dengan tepat. Menu tersebut dapat Anda temukan ketika membuka aplikasi PrimaDoc melalui browser.
- Membuat Folder Dokumen
Setelah mengklik menu ‘dokumen’, langkah selanjutnya untuk upload dokumen ke aplikasi PrimaDoc adalah dengan membuat folder yang digunakan untuk menyimpan dokumen. Dengan begitu, dokumen tersebut dapat diklasifikasi dengan lebih mudah.
- Klik ‘Unggah Berkas’ Pada Folder
Setelah folder yang digunakan untuk menyimpan dokumen telah tersedia, selanjutnya Anda hanya perlu mengklik tombol ‘unggah berkas’ yang tersedia di dalam aplikasi PrimaDoc. Perlu Anda ketahui, untuk menghindari dokumen yang sama terduplikasi, upload dokumen ke aplikasi PrimaDoc hanya dapat dilakukan untuk maksimal satu dokumen dalam waktu yang sama. Setelah memilih dokumen yang tepat di dalam media penyimpanan laptop atau komputer, Anda hanya perlu hingga dokumen tersebut terunggah dengan sempurna.
- Klik ‘Unggah Beberapa Berkas’ untuk Banyak Dokumen
Untuk alasan kepraktisan, aplikasi PrimaDoc juga menyediakan fitur untuk upload atau mengunggah lebih dari satu dokumen dalam waktu yang sama. Anda hanya perlu mengikuti langkah untuk upload dokumen ke aplikasi PrimaDoc yang sama pada langkah sebelumnya. Meskipun begitu, harap pastikan agar dokumen yang akan Anda unggah disimpan dalam nama yang berbeda untuk menghindari duplikasi dokumen saat terunggah.
Itulah tadi penjelasan mengenai pengertian dan juga cara upload dokumen ke aplikasi PrimaDoc yang perlu Anda ketahui dan juga kuasai. Selain fitur untuk upload dokumen, sebenarnya aplikasi DMS dari PrimaDoc juga dilengkapi dengan fitur lainnya yang tidak kalah penting untuk membantu Anda dalam mengelola dokumen dengan lebih baik. Contohnya, fitur validasi dokumen, hak akses, dan masih banyak lagi.
Tertarik untuk mengetahui lebih lanjut tentang aplikasi PrimaDoc agar Anda lebih jelas dalam menggunakannya? Hubungi tim marketing sekarang juga untuk informasi selengkapnya dan juga uji coba aplikasi DMS kami! (Pradana)